Sorong Kota – Mendukung proses
Rekruitmen Prajurit TNI AD, Bintara PK Gelombang II dan Tamtama PK Gelombang
III. Kopda Nukholik Babinsa Kelurahan Kladufu Koramil 1802/01-Sorong Kota
melaksanakan Sosialisasi pada Warga Senin
(29/09/2025).
Pada kesempatan tatap muka dengan warga
kali ini Kopda Nurkholik selaku Babinsa Kelurahan Kladufu Koramil
1802/01-Sorong Kota memberikan sosialisasi tentang Rekruitmen Prajurit TNI AD
yang segera di buka. Adapun penyampaian sosialisasi dimaksudkan untuk memberikan
informasi kepada warga yang berkeinginan untuk mengapdikan diri dalam kedinasan
bersama TNI-AD.
Di sela-sela Perbincangan yang berjalan
santai dengan warga, Babinsa Kelurahan Kladufu Koramil 1802/01-Sorong Kota
menguraikan beberapa persyaratan yang menjadi ketentuan bagi pemuda-pemudi yang
hendak mendaftarkan dirinya, diantaranya : Berbadan sehat, berpendidikan
SMA,berkelakuan baik, serta mempunyai fisik yang prima.
Selain persyaratan dimaksud terdapat
juga persyaratan yang telah dirubah, yaitu usia maximal dimana yang sebelumnya
22 tahun usia maximal bagi pendaftar namun melalui kebijakan baru telah di
rubah menjadi 24 tahun. Perubahan lain terdapat pada ketentuan tinggi badan,
dimana semula tinggi badan di tentukan minimal 163 cm telah diubah menjadi
minimal tinggi badan 158 cm.
Kopda Nurkholik Menuturkan, perubahan
ini dilakukan dalam upaya membuka peluang bagi para pemuda pemudi yang
mempunyai keinginan untuk bergabung bersama TNI AD dan dengan penyampaian
sosialisasi singkat ini di harapkan para warga Kelurahan Kladufu Koramil
1802/01-Sorong Kota dapat memahami dan menyebar luaskan informasi yang telah di
terima”. Tutupnya.
