Sorong – Puluhan masyarakat dengan antusias hadir menyaksikan tayangan inspiratif yang mengangkat semangat pembangunan dan perjuangan masyarakat di wilayah timur Indonesia. Danramil 1802-02/Sorong Barat Mayor Inf Arujin bersama Babinsa dan warga masyarakat melaksanakan nonton bareng dengan Tema Perjuangan Indonesia bertempat areal Pasar Moderen Kel. Klawasi Distrik Sorong Barat. Kota sorong. Jumat (27/06/2025).
Menurut Danramil 1802-02/Sorong Barat
Mayor Inf Arujin, nobar dengan bertema Perjuangan Indonesia kegiatan ini memang
sengaja kami pusatkan di pasar modern kota sorong pusat masyarakat dan ini
sebagai bagian dari wilayah binaan kami. Yang bertujuan untuk membangun
nilai-nilai patriotisme dan menjaga silaturahmi serta mempererat kebersamaan
antara TNI dan rakyat, sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI dengan masyarakat,
sekaligus memberikan hiburan positif bagi warga.
Dalam keterangannya masyarakat Klawasi
pak walit mengungkapkan saat senang dengan nonton bareng perjuangan Indonesia
yang diadakan oleh Koramil 1802-02/Sorong Barat sehingga masyarakat secara
tidak langsung membangkitkan semangat berjuang mengarungi kehidupan ini dan
paling terpenting adalah kami terhibur dan mendapatkan nilai nilai perjuangan,
patriotisme serta mempererat kebersamaan antara TNI dan rakyat. Tutupnya.