Dandim 1802/Sorong Hadiri Upacara Peringati Hardiknas 2025 Di Kota Sorong - INDO 1 NEWS

Breaking News

Cari Blog Ini

Jumat, 02 Mei 2025

Dandim 1802/Sorong Hadiri Upacara Peringati Hardiknas 2025 Di Kota Sorong

 

 


Sorong. Papua Barat Daya.- Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Czi Angga Wijaya S.IP.,MA menghadiri upacara memperingati hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 bertema Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu Untuk Semua”. Bertempat Di Halaman kantor Walikota Kota Sorong. Jumat (02/05/2025).

 


Walikota Sorong Septinus Lobat menjadi inspektur upacara dalam amanat Menteri Pendidikan RI menyatakan, bahwa peringatan Hardiknas bukanlah sekadar seremonial tahunan yang ditandai dengan upacara bendera dan berbagai ragam lomba. “Hari Pendidikan Nasional merupakan momentum untuk kita meneguhkan dan meningkatkan dedikasi, komitmen, dan semangat untuk memenuhi amanat konstitusi yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dengan memberikan layanan pendidikan yang terbaik, bermutu dan berkemajuan bagi seluruh anak bangsa,”  tegasnya.

 

Undang-undang Dasar 1945 menegaskan bahwa setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan. Kemudian di dalam UU Sistem Pendidikan Nasional Nomor 20 Tahun 2003 disebutkan bahwa setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan yang bermutu. “Sesuai amanat konstitusi, tidak boleh ada diskriminasi atas dasar agama, fisik, suku, bahasa, ekonomi, jenis kelamin, domisili dan sebab - sebab lain yang menyebabkan seseorang kehilangan kesempatan memperoleh pendidikan. Karena pendidikan adalah hak asasi dan hak sipil yang melekat dalam diri setiap insan baik sebagai pribadi maupun warga negara,” Kembali tegasnya.

 

Diakhir kegiatan Gubernur Papua Barat Daya Elisa Kambu bersama Wali Kota Sorong Septinus Lobat secara resmi meluncurkan program Sekolah Gratis di wilayah Kota Sorong, Peluncuran program ini ditandai dengan prosesi pelepasan balon merah, putih, dan biru yang membawa flyer bertuliskan launching sekolah gratis oleh Gubernur PBD dan Wali Kota Sorong.