Babinsa Kodim 1802/Sorong Dampingi Poktani Terima Bantuan Pompanisasi Kementan RI - INDO 1 NEWS

Breaking News

Cari Blog Ini

Senin, 13 Januari 2025

Babinsa Kodim 1802/Sorong Dampingi Poktani Terima Bantuan Pompanisasi Kementan RI

 

Klamono – Dalam rangka mendongkrak produktivitas pertanian Pompanisasi merupakan solusi tercepat untuk mengatasi dampak kekeringan terhadap sektor pertanian. Kelompok tani Makmur Malajapa dan Trisakti Malasigit menerima bantuan pompanisasi dari bantuan kementrian pertanian melalui PLN wilayah papua barat daya, bertempat distrik malajapa kabupaten sorong. Provinsi Papua Barat Daya. Senin (13/01/2025).

 


Babinsa Sertu Sumanto yang mendampingi kelompok tani Makmur Malajapa dan Trisakti Malasigit mengatakan kami Babinsa di lapangan akan bekerjasama dengan penyuluh dan petani dalam penanganan keterbatasan air untuk tanaman padi di lapangan yang diatasi dengan bantuan pompanisasi dari air di sungai. Kami secara  langsung menyaksikan kerja mesin pompa tersebut untuk memastikan alat itu berfungsi dengan baik dan dapat bermanfaat bagi masyarakat/poktani Makmur Malajapa dan Trisakti Malasigit.

 

Ucapan terima kasih kami Babinsa Koramil 1802-06/Klamono dan PPL sebagai pendamping petani Makmur Malajapa dan Trisakti Malasigit kepada Kementrian Pertanian RI Kolaborasi antara Kementerian Pertanian dan TNI AD dengan bantuan irigasi pompanisasi ini  merupakan langkah strategis untuk meningkatkan produktivitas pertanian di Indonesia. Dengan harapan petani dapat lebih optimal dalam memanfaatkan sumber daya yang ada dan meningkatkan kesejahteraannya.

 

Tampak hadir dalam kegiatan Kadis pertanian kab Sorong Frengki.A dan jajaran General Manager PLN Jayapura bpk Indra Wijaya. Manager PLN Wil Papua Barat Daya dan Jajaran. Kapoktan Makmur Malajapa dan anggota. Kapoktan Trisakti Malasigit dan anggota.